Ledakan Kambrium

CAMBRIAN EXPLOSION.

Ledakan Kambrium (Cambrian Explosion) adalah kemunculan terkesan "mendadak" di catatan koleksi FOSIL pada keanekaragaman hewan laut -termasuk yang bertubuh keras/bercangkang- di zaman Kambrium yang berawal sekitar 542 juta tahun yang lalu. Zaman sebelum Kambrium, keanekaragaman fosil sangat sedikit, & didominasi mahluk bertubuh lunak yang sulit menjadi fosil.

Kesan mendadak itu karena evolusi berlangsung "cepat" di awal zaman Kambrium itu dibandingkan dengan di zaman-zaman lain. Jadi, aneka spesies bertubuh keras/bercangkang terbentuk dalam rentang waktu yang relatif pendek. Rentang waktu yang hanya 'beberapa juta atau puluhan juta' tahun terlihat "mendadak" dalam rentang waktu geologis, & terhadap 3 milyar lebih tahun evolusi kehidupan.

Ledakan Kambrium sering disalahgunakan sebagai bukti bahwa evolusi makro tidak terjadi. Faktanya, catatan "ledakan" fosil seperti itu bukan kemunculan yang terus menerus terjadi. Lagi pula ada spesies  sebelum zaman Kambrium yang masih terlihat ber-evolusi ke zaman Kambrium.

Sudah ada beberapa hipotesis ilmiah diajukan untuk menjelaskan penyebab Ledakan Kambrium ini, sambil penelitian & penggalian fosil tetap terus berlangsung. Yang pasti bukan hipotesis gaib "sim sala bim".

Kepustakaan:
Stanley Rice, Encyclopedia of Evolution (2007).
Douglas Palmer & Peter Barrett, Evolution: The Story of Life (2009).


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Paus, Evolusi dari Ikan atau Mamalia Darat?

Gerobak Bakso Mendorong Pedagangnya

Mengapa Sudut Bukan Besaran Pokok?